Mungkin pernah mengalami saat berkendara mendadak lampu indikatorcheck engine atau MIL (Malfunction Indicator Light) menyala. Usah panik! Pada beberapa kendaraan, hal ini sudah diantisipasi dengan mengalihkan mapping ECU ke safe mode.
"Biasanya kendaraan Eropa dan Amerika seperti itu. Ketika MIL menyala, langsung kendaraan tidak bisa dikebut,"
Paling penting rasakan perbedaannya ketika MIL menyala. Misalnya, ada gejala atau terus-terusan brebet, atau mesin pincang. Sebaiknya jangan dipaksa, segera panggil derek atau towing. Kalau memang masih dapat dijalankan dengan kondisi normal, ya tak masalah dijalankan. Karena kemungkinan bukan sensor yang vital
1). MIL tidak selalu menginformasikan kerusakan fatal pada mesin atau sistem elektronik lainnya. Bisa saja karena soket kendor, kemasukan air, kabel terputus, sensor rusak atau bahkan ECU mengalami sedikit kerusakan. Namun bisa juga disebabkan oleh parts lain tidak terpasang dengan benar. Seperti tutup bahan bakar dan boks saringan udara tidak tertutup rapat.
3). Kalau ingin melakukan diagnosa sendiri tanpa bantuan alat engine diagnostic. Pastikan semua soket sensor terpasang sempurna, jika perlu melakukan cabut pasang, lakukan sampai terdengar bunyi klik. Perhatikan juga kabel-kabelnya, apakah ada yang terputus atau tidak. Kalau putus di tengah ini yang repot harus urut kabel, sebaiknya serahkan saja pada bengkel spesialis yang terpercaya
4). Jika di kabel maupun sensor terdapat banyak air, maka harus dikeringkan terlebih dahulu. Cara manual tentu tiup dengan mulut atau dilap dengan tissue. Namun jika banyak terdapat tumpukan kotoran di sensor, sebaiknya menggunakan cairan pembersih khusus barang elektronik atau yang sering disebut dengan contact cleaner
5). Pada beberapa jenis kendaraan, ketika masalah sudah diperbaiki, maka otomatis MIL akan padam. Namun ada juga yang perlu di-reset dengan bantuan engine diagnostic ataupun manual reset dengan cara mencabut aki selama 30 detik. Misal Nissan Livina, X-Trail dan Serena yang sudah mengadopsi throttle by wire, harus menggunakan engine diagnostic scanner, jangan cabut aki karena akan membuat idle leaaning dan MIL tetap menyala meski problem sudah dibenahi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
yang bermanfaat ya, sopan dan terpercaya